Bekali Tata Cara Komunikasi Taktis, Diskomlek Koarmada III Gelar Latihan Komunikasi Caraka

oleh
Kepala Dinas Komunikasi dan Elektronika (Kadiskomlek) Kolonel Laut (E) Januar Heri Cahyono, S.T., M.A.P., M.Tr. Opsla. membuka Latihan Komunikasi Caraka Tahun Anggaran 2024 bagi para prajurit Koarmada III pada Rabu, (28/2/2024) di Ruang Rapat Diskomlek Mako Koarmada III, Katapop, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. Foto: Dispen Koarmada III/Kolonel Laut (KH) R. Doni Kundrat
Kepala Dinas Komunikasi dan Elektronika (Kadiskomlek) Kolonel Laut (E) Januar Heri Cahyono, S.T., M.A.P., M.Tr. Opsla. membuka Latihan Komunikasi Caraka Tahun Anggaran 2024 bagi para prajurit Koarmada III pada Rabu, (28/2/2024) di Ruang Rapat Diskomlek Mako Koarmada III, Katapop, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. Foto: Dispen Koarmada III/Kolonel Laut (KH) R. Doni Kundrat

Sorong, indomaritim.id Dinas Komunikasi dan Elektronika (Diskomlek) Komando Armada (Koarmada) III melaksanakan Latihan Komunikasi Caraka Tahun Anggaran 2024 bagi para prajurit Koarmada III pada Rabu, (28/2/2024)

Latihan Komunikasi Caraka dibuka langsung oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Elektronika (Kadiskomlek) Kolonel Laut (E) Januar Heri Cahyono, S.T., M.A.P., M.Tr. Opsla. di Ruang Rapat Diskomlek Mako Koarmada III, Katapop, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya.

“Pelatihan ini untuk meningkatkan profesionalisme kemampuan personel komunikasi Diskomlek Koarmada III melalui Latihan Komunikasi Caraka baik secara teori maupun praktek dalam rangka mendukung tugas pokok TNI AL,” kata Kolonel Laut (E) Januar Heri Cahyono.

Ia juga menambahkan sasaran yang akan dicapai dalam latihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pengawak peralatan Radio Telefoni dan Radio Telegrafis, kesiapan sistem dan peralatan komunikasi jajaran pangkalan Koarmada III yang tergelar.

BACA JUGA: Kementerian Perindustrian Siapkan Lab Uji Modern Produk Elektronika di Surabaya

“Serta tercapainya tingkat kesiapan dan kemampuan komunikasi jajaran Koarmada III khususnya kemampuan Komunikasi Caraka, sehingga dapat memperbaiki kekurangan dan keterbatasannya dalam menghadapi tuntutan penugasan ke depan, dan terevaluasinya sistem jaringan (Sisjarkomlek) jajaran Koarmada III secara baik sesuai pedoman, doktrin dan buku petunjuk tentang penyelenggaraan komunikasi di lingkungan Koarmada III,” ujar Kadiskomlek Kolonel Laut (E) Januar Heri Cahyono.

Kegiatan yang berlasung selama delapan hari ini akan dilaksanakan pelatihan teori di kelas dengan materi diantaranya Pengenalan Isyarat Sinar Lampu, Pengenalan Isyarat Semaphore, Prosedur Menyambut Morse, Prosedur Radio Telefoni, dan Prosedur Radio.

Sedangkan dalam latihan prakteknya para peserta akan melaksanakan Praktek Isyarat Semaphore, Praktek Isyarat Sinar Lampu, Praktek Pengoperasian Radio Telegrafis, Praktek Pengoperasian Radio Telefoni, Praktek Menyambut Morse, dan Praktek Mengetok Morse.