Cegah Alzheimer Hingga Turunkan Berat Badan, Ragam Manfaat Kopi Ini Wajib Anda Ketahui

oleh
Ilustrasi

Jakarta, indomaritim.id – Secangkir kopi tak hanya ampuh mengusir rasa kantuk, tapi juga membuat tubuh yang loyo tiba-tiba menjadi bugar, bersemangat, penuh energi, dan siap bekerja kembali.

Kopi juga mampu memperbaiki mood, Anda yang tadinya kesal, ingin marah, bermalas-malasan, tiba-tiba menjadi lebih bergairah karena menyeruput secangkir kopi. Namun tahukah Anda, banyak manfaat yang dikandung secangkir kopi bagi tubuh, di antaranya adalah :

Mengurangi Risiko Diabetes

Orang yang rutin minum kopi hitam tanpa gula dalam jangka panjang akan lebih kecil kemungkinannya terkena diabetes ketimbang yang tidak minum kopi.

Ini karena kopi dapat menghambat penyerapan gula. Asam klorogenat dalam kopi membantu meningkatkan pembentukan insulin.

Mencegah Alzheimer dan Demensia

Alzheimer ditandai dengan hilangnya ingatan dan fungsi mental karena degenerasi pada sel-sel otak. Sedang demensia atau pikun ditandai dengan kehilangan beberapa fungsi otak seperti mengingat, melakukan kegiatan sehari-hari dan lainnya.

Kopi hitam dark roast yakni kopi yang bijinya dipanggang hingga gosongmencegah kerusakan fungsi saraf dan kematian sel-sel otak, sehingga orang yang rutin minum kopi jenis ini dapat terhindar dari penyakit pikun.

Baca Juga: Bertaruh Nyawa Memungut Jari Setan di Laut Portugal

Mencegah Parkinson

Penyakit parkinson terjadi karena rusaknya sistem saraf pusat yang berhubungan dengan gerakan, ditandai dengan tremor, seperti yang dialami petinju legendaris Muhammad Ali.

Senyawa kimia EHT atau Eicosanoyl5 hydroxytryptamide yang ada pada biji kopi dapat melindungi saraf dan anti inflamasi sehingga menghambat munculnya penyakit parkinson.

Menurunkan Berat Badan

Kafein dalam kopi dapat menekan nafsu makan, meningkatkan metabolisme tubuh, dan merangsang buang air kecil atau besar. Namun hal ini berlaku jika Anda meminum secangkir kopi tanpa gula.

Yang perlu diperhatikan, penderita darah tinggi dan asam lambung disarankan tidak minum kopi. Batas aman minum kopi adalah dua sampai cangkir sehari.

Kopi baru memberi manfaat kesehatan jika diminum tanpa gula, bukan kopi instan yang sudah dicampur beragam toping.

Baca Juga: Tak Hanya Kaya Vitamin dan Serat, Sederet Manfaat Seledri Ini Wajib Anda Ketahui

Mempercantik Penampilan

Selain enak diminum, kopi juga dapat mempercantik penampilan Anda. Tidak percaya?

Ampas kopi yang dibalur ke kulit seperti lulur selama 30 menit, efektif untuk mengikis selulit dan menghaluskan kulit, sekaligus mengangkat kulit mati. Ampas kopi yang digunakan sebagai masker wajah dapat mengatasi masalah kulit berminyak, jerawat, komedo, dan mengecilkan pori-pori kulit.

Minyak kopi -hasil dari memanaskan biji kopi dalam minyak tertentuyang dioleskan ke wajah akan menghilangkan bekas jerawat, membuat muka lebih kinclong dan mulus, serta membantu mengurangi kerut-merut akibat penuaan dini.

Coba campurkan kopi ke dalam sampo untuk mengatasi rambut rontok dan membuat rambut lebih berkilau. Kopi juga dapat dijadikan cat rambut alami, dengan menyemprotkan kopi ke rambut, mendiamkannya selama 30-60 menit, baru membilasnya.

Lakukan secara teratur tiga hingga lima kali seminggu, maka dalam sebulan uban mulai memudar, menjadi kecoklatan.

Reporter: Mulyono Sri Hutomo
Editor: 
Rajab Ritonga