Koarmada III Pilar TNI Angkatan Laut dalam Menegakkan Kedaulatan dan Keamanan Negara di Laut Wilayah Timur Indonesia

oleh
Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr. Opsla, pada saat memimpin Apel Khusus HUT Koarmada III Ke-4 , di Lapangan Apel Mako Koarmada III, Katapop Kabupaten Sorong, Papua Barat. Foto: Dispen Koarmada III/ Kolonel Laut (KH) R Doni Kundrat
Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr. Opsla, pada saat memimpin Apel Khusus HUT Koarmada III Ke-4 , di Lapangan Apel Mako Koarmada III, Katapop Kabupaten Sorong, Papua Barat. Foto: Dispen Koarmada III/ Kolonel Laut (KH) R Doni Kundrat

Sorong, indomaritim.id Komando Armada III saat ini masih dipercaya sebagai pilar TNI Angkatan Laut dalam menegakkan kedaulatan dan keamanan negara di Laut Wilayah Timur Indonesia. Hal tersebut dikatakan Panglima Komando Armada III, Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr. Opsla, pada saat memimpin Apel Khusus HUT Koarmada III Ke-4 , di Lapangan Apel Mako Koarmada III, Katapop, Kabupaten Sorong, Papua Barat, Rabu (11/5/2022).

“Untuk itu, sebagai Prajurit Koarmada III harus mampu menjawab tantangan untuk mengatasi berbagai potensi ancaman dan gangguan terhadap Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, tegas panglima Koarmada III,” kata Laksamana Muda TNI Irvansyah.

Selain itu Panglima Koarmada III juga mengatakan, bahwa setiap Prajurit Koarmada III adalah bagian penting dari organisasi Koarmada III.

“Pada momentum tanggal 11 Mei yaitu sejarah berdirinya Koarmada III, kita jadikan sebagai inspirasi serta motivasi untuk mengisi kembali setiap detik perjuangan membangun Koarmada III dengan karya dan prestasi. Kemudian kita bingkai catatan perjalanan hari ini dan ke depan dengan cara kerja keras dan tidak bekerja secara biasa, melainkan dengan kerja extra ordinary untuk meraih cita-cita dan harapan masa depan Koarmada III yang lebih baik,” lanjutnya.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Panglima Koarmada III yang Pertama, Laksdya TNI (Purn) ING Aryawan., S.E., M.M. menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian-pencapaian di Koarmada III sampai saat ini.

“Perkembangannya luar biasa, banyak ide-ide cemerlang yang ditorehkan oleh Panglima Koarmada III yang Kedua yaitu Laksamana Muda TNI Dadi Hartanto dan Panglima Koarmada III saat ini Laksamana Muda TNI Irvansyah,” ujarnya.

Hadir dalam Apel Khusus HUT Koarmada III Ke-4, Pejabat Utama Koarmada III, Komandan GuspurlaKoarmada III dan Komandan Guskamla Koarmada III, dan seluruh Prajurit Koarmada III serta Prajurit KRI Teluk Weda-526 dan KRI Teluk Wondama-527.