Laksamana TNI Siwi Sukma Adji Terima Australian Chief of Defence Force, General Angus John Campbell

oleh
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., menerima kunjungan Australian Chief of Defence Force, General Angus John Campbell, AO., DSC., bertempat di Gedung Utama Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (20/2/2019). Foto: Dispenal
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., menerima kunjungan Australian Chief of Defence Force, General Angus John Campbell, AO., DSC., bertempat di Gedung Utama Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (20/2/2019). Foto: Dispenal

Jakarta, indomaritim.id –  Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., menerima kunjungan Australian Chief of Defence Force, General Angus John Campbell, AO., DSC., bertempat di Gedung Utama Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (20/2/2019).

Sebelum bertemu dengan Kasal, General Angus John terlebih dahulu telah melaksanakan pertemuan dengan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.IP., Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D., serta Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M.

General Angus John Campbell, menjabat sebagai Australian Chief of Defence Force sejak tahun 2018. Sebelum itu, dirinya juga pernah menjabat sebagai Chief of Army Australia di tahun 2015. General Angus John merupakan lulusan Royal Military College Duntroon, dan dilantik menjadi perwira infanteri di tahun 1984.

Usai bertemu dengan Kasal, Pimpinan Militer Australia bersama dengan rombongan melaksanakan ramah tamah dengan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.IP., serta seluruh Kepala Staf Angkatan di Gedung Neptunus yang masih berada di lingkungan Mabesal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *