Novi Andra Maju Sebagai Calon Kandidat Ketua KADIN Jakarta Selatan

oleh
Novi Andra, SH.,M.I.K., calon kandidat Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Jakarta Selatan periode 2021-2026. Foto: istimewa
Novi Andra, SH.,M.I.K., calon kandidat Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Jakarta Selatan periode 2021-2026. Foto: istimewa

Jakarta, indomaritim.id – Novi Andra, SH.,M.I.K., calon kandidat Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Jakarta Selatan periode 2021-2026 menegaskan siap memajukan KADIN sebagai organisasi yang kuat sehingga menjadi mitra yang strategis dan efektif bagi pemerintah dan dunia usaha.

“Kita ingin KADIN bisa lebih maju lagi. Reputasi dan kemandirian KADIN kedepan sebagai organisasi dunia usaha dan segala aspek institusi, keuangan, kepemimpinan, pelayanan masyarakat, dukungan politik dan kerjasama pemerintah Jakarta selatan dan pemerintah DKI pada umumnya,” kata Novi Andra kepada pewarta, Jumat (12/2/2021).

Novi Andra yang juga pengacara di Lembaga Konsultan dan Bantuan Hukum Cahaya Keadilan ini menambahkan, visinya adalah menjadikan KADIN sebagai yang pertama dan utama dalam mewakili suara dan kepentingan dunia usaha beserta stakeholdersnya.

“Terutama berkaitan dengan pembuatan dan implementasi kebijakan ekonomi di Jakarta Selatan dan DKI pada umumnya,” ujarnya.

KADIN Jakarta Selatan akan menggelar Musyawarah Kota pada Kamis, 25 Februari 2021 mendatang di Hotel PSW, Jalan Antarasari, Jakarta Selatan.

Sejumlah kandidat ketua, telah mendaftar untuk mengikuti seleksi yang dilakukan oleh panitia musyawarah.

Memiliki latar belakang pendidikan tinggi hukum dan komunikasi, membuat Novi Andra memiliki perspektif sebagai pengusaha sekaligus akademis.

“Kerjasama dengan komunitas bisnis nasional yang paling relevan dan strategis dalam program kota jasa perekonomian nasional,” imbuhnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *