Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir Sorong Gelar Latihan Kesenjataan Terpadu

oleh
Komandan Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir (Danmenbanpur 3 Mar) Kolonel Marinir Darwin Tambunan yang secara langsung memimpin Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW II tahun 2020
Komandan Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir (Danmenbanpur 3 Mar) Kolonel Marinir Darwin Tambunan yang secara langsung memimpin Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW II tahun 2020

Sorong, indomaritim.id – Komandan Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir (Danmenbanpur 3 Mar) Kolonel Marinir Darwin Tambunan yang secara langsung memimpin Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW II tahun 2020 bertempat di wilayah Katinim, Kel. Majener, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat, Senin (15/06/2020).

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan, profesionalisme, kemampuan personel baik perorangan maupun persatuan dan dilaksanakan secara sinergis, dalam latihan bertingkat dan berkembang serta dapat meningkatkan kemampuan tempur dari satuan tersebut,” kata Kolonel (Mar) Darwin Tambunan.

Ia menambahkan, untuk dapat meningkatkan profesionalisme dan kecakapan prajurit, maka perlu adanya latihan yang berjenjang, berlanjut dan berkesinambungan.

Dalam LPK tersebut, setiap satuan yang terlibat latihan melaksanakan latihan sesuai dengan kesenjataan masing masing, Yonbekpal 3 Marinir melaksanakan latihan pendirian tenda, pengenalan ranbeng dan dukungan logistik pelaku.

Yonkomlek 3 Marinir melaksanakan dukungan jaring komunikasi latihan dengan radio PRC 999 Ke HH RF 20, Yonangmor 3 Marinir melaksanakan dukungan pergerakan personel dan prosedur pengoperasian kendaraan.

Yonkes 3 Marinir melaksanakan latihan dan dukungan kesehatan penanganan evakuasi darat, Yonpom 3 Marinir melaksanakan teknik penyerahan tawanan perang (Rustaper), dan Yonzeni 3 Marinir melaksanakan penerobosan lapangan ranjau dan pengenalan pengoperasian alat berat.

“Laksanakan latihan dengan serius, semangat dan penuh rasa tanggung jawab, dan kepada palaklat agar mengevaluasi setiap materi latihan agar mendapat hasil yang maksimal, namun tidak kalah penting adalah faktor keselamatan,” ujar Kolonel (Mar) Darwin Tambunan memungkasi.

Reporter: Mulyono Sri Hutomo
Editor: 
Rajab Ritonga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *